WONOSOBO - Komandan Kodim 0707/Wonosobo Letkol Inf Rahmat bersama Jajaran Forkopimda pantau langsung jalannya pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2022 di Kabupaten Wonosobo. Rabu (26/10/22).
Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang dikunjungi diantaranya Selokromo Leksono, Kecis Selomerto, dan Tegalsari Garung. Kegiatan monitoring yang dilaksanakan oleh Kodim 0707/Wonosobo bersama Forkopimda ini bertujuan untuk menjaga suasana yang kondusifitas saat berlangsungnya pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di wilayah Kabupaten Wonosobo ini.
Dikatakan Dandim, untuk membantu pihak Kepolisian dalam pengamanan pelaksanaan Pilkades di 30 desa yang tersebar di 14 Kecamatan, yakni Wadaslintang, Kepil, Sapuran, Kaliwiro, Leksono, Selomerto, Kertek, Wonosobo, Watumalang, Mojotengah, Garung, Kejajar, Sukoharjo dan Kalibawang. Kodim 0707/Wonosobo melalui para Danramil dan Babinsa jajaran akan terus melakukan pemantauan kegiatan Pilkades tersebut dari awal hingga tahap akhir.
“Kita tentu sangat berharap semua tahapan Pilkades ini berjalan baik, lancar dan aman, walaupun demikian kita sebagai aparat teritorial kewilayahan yang bertugas membantu Kepolisian akan terus melakukan pengawalan seluruh rangkaian kegiatan ini, ” tegasnya.
Dandim juga berpesan, agar selama prosesi pemungutan suara, semua pihak bisa saling menjaga demi suksesnya pelaksanaan pencoblosan Pilkades. Selain itu, kepada para pendukung calon Kades, agar selalu mengedepankan kedewasaan dalam menyikapi semua permasalahan yang ada, dan legowo menyikapi hasil perhitungan suara nantinya. Sehingga potensi kericuhan dan keributan dapat diminimalisir.
"Semua pihak saya minta saling menjaga, jangan mudah diprovokasi oleh oknum yang tidak bertanggungjawab. Dan kepada tim pengamanan, agar selalu berkoordinasi dengan komando atas, sehingga apabila ada kendala dapat segera diatasi dengan cepat dan tepat, " tegas Dandim.
“Kita akan berusaha semaksimal mungkin dalam upaya pengamanan karena untuk Pilkades ini bisa dikatakan sukses jika kegiatan berjalan aman dan lancar”, imbuh Dandim.
“Siapapun yang terpilih, Ayo kita dukung bersama-sama, jangan sampai pesta demokrasi ini menjadikan kericuhan ataupun suasana masyarakat yang tidak kondusif, ” pungkasnya.